Logo loader

Gertam Padi Poktan Kesaud Jaya

Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Serang melalui Bidang Pertanian melaksanakan kegiatan Gerakan Tanam (Gertam) padi bersama Kelompok Tani (Poktan) Kesaud Jaya sebagai upaya mendukung peningkatan produksi padi dan ketahanan pangan di Kota Serang.

Kegiatan Gertam padi ini dilaksanakan di lahan pertanian milik anggota Poktan Kesaud Jaya dan diikuti oleh petani setempat, penyuluh pertanian, serta jajaran DKP3 Kota Serang. Gerakan tanam padi dilakukan secara serentak sebagai langkah percepatan tanam dan optimalisasi pemanfaatan lahan pertanian, khususnya pada musim tanam berjalan.

Melalui kegiatan ini, Bidang Pertanian DKP3 Kota Serang memberikan pendampingan teknis kepada petani, mulai dari persiapan lahan, penggunaan benih unggul, hingga penerapan pola tanam yang baik dan ramah lingkungan. Penyuluh pertanian juga memberikan arahan terkait pengelolaan tanaman padi agar pertumbuhan optimal dan produktivitas dapat meningkat.

DKP3 Kota Serang berharap kegiatan Gertam padi Poktan Kesaud Jaya dapat mendorong semangat petani untuk terus meningkatkan produksi padi, menjaga keberlanjutan usaha tani, serta berkontribusi nyata dalam mewujudkan ketahanan pangan daerah di Kota Serang.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.