Logo loader

Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan GEMARIKAN 2023

DKP3.KotaSerang_ Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Serang melaksanakan kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) pada bulan November 2023 di 3 lpokasi yang berbeda yaitu ;

  1. Kelurahan. Sukalaksana Kecamatan. Curug Kota. Serang (8/11/23)
  2. Kelurahan. Cilowong Kecamatan. Taktakan Kota.Serang (14/11/23)
  3. Kelurahan. Terondol Kecamatan. Serang Kota. Serang (16/11/23)

 

Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) adalah program nasional yang dicanangkan oleh Kementerian Kelautan Dan Perikanan mulai tahun 2004. Tujuannya adalah untuk mengkampanyekan akan pentingnya manfaat makan ikan sejak dini, karena banyaknya kandungan gizi pada ikan yang penting untuk pertumbuhan dan kecerdasan otak. GEMARIKAN juga dapat menjadi salah satu upaya untuk menurunkan angka stunting di Kota Serang.

Kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN). Sesuai dengan SK Walikota tentang Penetapan Lokasi Kelurahan Pelaksanaan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting. Adapun jumlah ikan yang telah dibagikan kepada masyarakat sebanyak 786 paket, di mana pada masing-masing Kelurahan medapatkan 262 paket ikan dan 500 porsi bakso ikan.

Kegitan ini dihadiri oleh Bapak Walikota Dr. H. Syafrudin S. Sos M. Si, Asda I, Asda II, Kadispora, Kepala Dinas DKP3 Sony August S.E., M.M. , Babinsa, Babinmas, para Camat, para Kepala Kelurahan, perangkat Kelurahan RT/RW dan peserta masyarakat gemar ikan.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.